Destry Damayanti Dipilih Presiden Jokowi Pimpin Panitia Seleksi Pimpinan KPK

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 21 Mei 2015
Kategori: Berita
Dibaca: 23.825 Kali
Destry Damayanti, M.Sc

Destry Damayanti, M.Sc

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan langsung 9 (sembilan) nama yang dipilihnya menjadi anggota Panitia Seleksi (Pansel) Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), sesaat sebelum berangkat melakukan kunjungan kerja ke Jawa Timur, di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (21/5) pagi.

Kesembilan nama itu sudah ditentukan jabatannya dalam Pansel. Presiden memilih ekonom Destry Damayanti, M.Sc sebagai ketua, sementara sebagai Wakil Ketua Dr Enny Nurbaningsih, SH, Ketua Badan Pembinaan Hukum Nasional.

Kesembilan nama yang dipilih Presiden menjadi anggota Pansel KPK itu adalah:

1. Destry Damayanti, M.Sc, ekonom, ahli keuangan dan moneter,
• Sebagai Ketua merangkap anggota
2. Dr Enny Nurbaningsih, SH, Pakar Hukum Tata Negara,Ketua Badan Pembinaan Hukum Nasional,
• Sebagai Wakil Ketua merangkap anggota.
3. Prof. Dr. Harkrituti Haskrisnowo, SH, LLM, Pakar Hukum Pidana dan HAM, Ketua Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kemenkumham,
• Sebagai anggota.
4. Ir. Betti S Alisjabana, MBA, Ahli IT dan Manajemen,
• Sebagai anggota.
5. Dr. Yenti Garnasih, SH, MH, Pakar hukum pidana ekonomi dan pencucian uang,
• Sebagai anggota
6. Supra Wimbarti, M.Sc, Ph.D, Ahli psikologi SDM dan pendidikan,
• Sebagai anggota.
7. Natalia Subagyo, M.Sc, Ahli tata kelola pemerintahan dan reformasi birokrasi,
• Sebagai anggota.
8. Dr. Diani Sadiawati, SH, LLM, Ahli hukum, Direktur Analisa Peraturan Perundang-undangan Bappenas,
• Sebagai anggota.
9. Meuthia Ganie-Rochman, Ph.D, Ahli sosiologi korupsi dan modal sosial,
• Sebagai anggota.

Saat menyampaikan pengumuman itu, Presiden Jokowi didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, dan Tim Komunikasi Presiden Teten Masduki.

(*/ES)

 

Berita Terbaru