Dibicarakan Trump dan Turnbull, Seskab: Mantunya Presiden Jokowi Diketahui Dunia

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 11 November 2017
Kategori: Berita
Dibaca: 20.938 Kali
Seskab kepada wartawan di Furama Resort, Da Nang, Vietnam, Sabtu (11/11). (Foto: Humas/Mita)

Seskab menjawab pertanyaan wartawan di Furama Resort, Da Nang, Vietnam, Sabtu (11/11). (Foto: Humas/Mita)

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump tampak berbincang akrab dengan Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Iriana Jokowi) yang mendampingi Presiden Jokowi pada acara Gala Dinner KTT APEC, di Hotel Sheraton, Da Nang, Vietnam, Sabtu (10/11) malam.

Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung yang ditanya wartawan mengenai hal itu mengatakan, bahwa perbincangan akrab itu menunjukkan adanya keakraban antara Presiden Donald Trump dengan Ibu Negara Iriana Jokowi.

“Sebenarnya saya kemarin juga menanyakan kepada interpreter, yang memang Presiden Trump tanya banyak hal dan juga memberikan selamat kepada Presiden Jokowi dan Ibu Iriana karena mantunya yang baru kemarin,” kata Seskab kepada wartawan di Furama Resort, Da Nang, Vietnam, Sabtu (11/11) pagi.

Sebagaimana diketahui, Presiden Jokowi baru saja menikahkan putrinya Kahiyang Ayu dengan Bobby Afif Nasution, di Graha Saba Buana, Surakarta, Jawa Tengah, Rabu (8/11). Saat menikahkan putrinya ini, Presiden Jokowi mengaku tidak mengundang tamu Kepala Negara asing karena khawatir akan merepotkan.

Namun, ternyata bukan hanya Presiden AS Donald Trump yang menyinggung soal pernikahan Kahiyang Ayu. Menurut Pramono, Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull juga menyinggung hal ini saat bertemu dengan Presiden Jokowi di Furama Resort, Da Nang, Vietnam, Sabtu (11/11) pagi.

“Rupanya mantunya itu, nikahan ini diketahui dunia termasuk Malcolm Turnbull. Prime Minister Australia itu memberikan ucapan selamat,” pungkas Pramono. (MIT/ES)

Berita Terbaru