DWP Setkab Serahkan Beasiswa Pendidikan dan Tali Kasih bagi 64 Siswa

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 9 Agustus 2024
Kategori: Berita
Dibaca: 312 Kali

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sekretariat Kabinet (Setkab) menyerahkan beasiswa dan tali kasih DWP Setkab tahun 2024 kepada putra-putri pegawai, pensiunan, dan pegawai tidak tetap di lingkungan Sekretariat Kabinet, di Aula Serbaguna Gedung III, Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Jumat (09/08/2024) pagi. (Foto: Humas Setkab/Jay)

 

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sekretariat Kabinet (Setkab) menyerahkan beasiswa dan tali kasih DWP Setkab tahun 2024 kepada putra-putri pegawai, pensiunan, dan pegawai tidak tetap di lingkungan Sekretariat Kabinet, di Aula Serbaguna Gedung III, Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Jumat (09/08/2024) pagi. Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung berkesempatan hadir untuk menyaksikan penyerahan beasiswa.

“Tahun ini alhamdulillah DWP Setkab dapat memberikan beasiswa dan tali kasih kepada 67 anak dengan total sebesar Rp144.900.000,” ungkap Penasihat DWP Setkab Hani Pramono Anung.

Hani mengungkapkan bahwa pendidikan merupakan investasi penting bagi masa depan anak. Pendidikan dapat menambah pengetahuan, membentuk karakter, dan mengenalkan hal-hal baru bagi anak-anak.

“Pendidikan merupakan investasi penting untuk masa depan. Karena Pendidikan, anak-anak kita akan terbuka cakrawala dan pengetahuannya, terbentuk karakternya, dan terdorong pola pikirnya menjadi terbuka terhadap hal yang baru,” ujarnya.

Ia berharap dengan dukungan sponsor dan para donatur, program beasiswa dan tali kasih DWP Setkab dapat terus berjalan dan berkelanjutan. Hani pun memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang selama ini mendukung program beasiswa dan tali kasih ini.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada para sponsor, terutama BNI dan para donatur lainnya. Terima kasih kepada para eselon I dan eselon II di lingkungan Sekretariat Kabinet yang telah berpartisipasi memberikan donasi,” ucapnya.

Selain penyerahan beasiswa, imbuh Hani, hari ini akan digelar juga talk show dengan tema ‘Pemenuhan Kebutuhan Gizi yang Seimbang bagi Anak Usia Sekolah dan Remaja’ yang menghadirkan dokter spesialis anak, yaitu dr. Yuni Astria, Sp. A.

“Saya berharap dengan talk show ini kita sebagai orang tua akan lebih memahami pentingnya kebutuhan gizi yang baik bagi pertumbuhan dan perkembangan putra-putri kita,” ungkap Hani.

Acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan istimewa dari pianis dan harpis cilik berprestasi Anela Kaylea dan Tari Jaipong Subali Sugriwa yang ditampilkan oleh Vina Aulia Maher.

Turut hadir dalam kegiatan ini, antara lain, Wakil Sekretaris Kabinet (Waseskab) Fadlansyah Lubis, Deputi Bidang Administrasi Thanon Aria Dewangga, Deputi Bidang Dukungan Kerja Kabinet Kardwiyana Ukar, Deputi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Yuli Harsono, dan Staf Khusus Wakil Presiden Zumrotul Mukaffa. Selain itu, hadir juga Ketua DWP Setkab Kartini Yuli Harsono beserta jajaran pengurus DWP Setkab, Branch Business Manager BNI Frisa Novaris dan Sub Branch Manager BNI Kemensetneg Marilda Rogaya. (TGH/ABD)

Berita Terbaru