Peninjauan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Sinjai di Kabupaten Sinjai, Provinsi Sulawesi Selatan, 4 Juli 2024
Keterangan Pers Presiden Joko Widodo usai Peninjauan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Sinjai, 4 Juli 2024
Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Ya kita dalam proses sedang memasang pompa, pompanisasi di Provinsi Sulawesi Selatan. Yang sudah diproses di lapangan ada 360 pompa, yang kita harapkan pada saat di Sulawesi Selatan kering panjang, panas, gelombang panas, tidak mengganggu produktivitas para petani. Sekarang memang masih kita pas masang pas masih hujan deras, enggak apa-apa, ini persiapan karena semua negara mengalami kekeringan, semua negara mengalami penurunan produktivitas berasnya. Sehingga kita enggak mau, dikejar dengan cara pompanisasi. Tapi juga tidak hanya di Sulsel saja, di lumbung-lumbung padi, Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, kemudian Lampung, termasuk Sulsel semuanya, memang dalam proses sedang dikerjakan.
Wartawan
Pelayanan di RSUD Sinjai ini bagaimana setelah melihat langsung, Pak Presiden?
Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Ini rumah sakit daerah yang saya lihat bersih, penataannya baik, dokternya juga lebih dari cukup. Biasanya kalau saya datang ke daerah, saya tanya spesialis jantungnya ada ndak? ‘Ndak ada, Pak.’ Di sini saya tadi menanyakan ke Pak Dirut ada dua, bagus, yang lain 23 spesialis ada, ini yang bagus. Saya juga mengecek yang kiriman dari kementerian, yang sudah masuk CT Scan dan X-ray, X-ray yang modern, X-ray dua. Yang nantinya cath lab, mammogram, akan dikirim ke Sinjai nanti tahun ini, tahun depan, dan 2026. Karena kita juga mengecek juga persiapan ruangannya, ruangan di sini sudah disiapin belum, ‘Oh belum Pak’. Ah nyiapin ruangannya dulu ya, sudah.
Wartawan
Bagaimana pendapat Bapak, kan kemarin pemecatan Ketua KPU? Terkait Ketua KPU yang dicopot DKPP?
Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Pemerintah menghormati kewenangan DKPP dalam memutuskan itu. Dan, pemerintah juga akan memastikan bahwa Pilkada tetap berjalan dengan baik, lancar, nantinya jujur, dan adil juga.
Wartawan
Keppresnya keluar kapan, Pak?
Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Keppres belum masuk ke meja saya. Saya kira ini proses administrasi biasa saja ya.
Wartawan
Pak soal peretasan, Pak. Hackers sudah mengembalikan data yang diambil kemarin, Pak. Tanggapannya?
Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Yang paling penting adalah semua data yang kita miliki itu harus di-back up, sehingga kalau ada apa-apa, kita sudah siap ya.
Wartawan
Pak Presiden, terkait Kaesang maju di Pilkada DKI Jakarta?
Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Tanyakan ke Ketua PSI Kaesang Pangarep, tanyakan ke dia.