Upacara Prasetya Perwira (Praspa) Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Pelantikan Perwira Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) Tahun 2023, di Halaman Depan Istana Merdeka, Provinsi DKI Jakarta, 26 Juli 2023
Sambutan Presiden Joko Widodo pada Upacara Prasetya Perwira (Praspa) Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Pelantikan Perwira Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) Tahun 2023, di Halaman Depan Istana Merdeka, Provinsi DKI Jakarta, 26 Juli 2023
Bismillahirrahmanirrahim.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat pagi,
Salam sejahtera bagi kita semuanya,
Om swastiastu,
Namo Buddhaya,
Salam Kebajikan.
Yang saya hormati Wakil Presiden Republik Indonesia beserta Ibu;
Yang saya hormati para Menteri Kabinet Indonesia Maju;
Yang saya hormati Panglima TNI dan Kapolri serta para kepala staf masing-masing angkatan;
Yang saya hormati para orang tua dari Perwira Remaja TNI dan Polri;
Para Perwira Remaja TNI dan Polri yang saya cintai dan yang saya banggakan, para undangan dan hadirin yang saya muliakan.
Selamat pagi.
Selamat pagi.
Selamat pagi.
Pertama-tama, atas nama pribadi, rakyat, bangsa, dan negara, saya menyampaikan selamat atas pelantikan Saudara-saudara sebagai Perwira TNI dan Polri pada pagi hari ini. Saya bangga melantik Saudara-saudari para perwira muda, para kesatria muda, yang berani, percaya diri, dan optimis, yang selalu siap mendedikasikan diri, yang menjadi pemersatu bangsa, serta bekerja dan mengabdi untuk kemajuan bangsa dan negara.
Para Perwira Muda TNI dan Polri yang saya banggakan,
Mulai hari ini Saudara-saudara akan memulai perjalanan pengabdian yang nyata, membuktikan kemampuan dan kesetiaan dalam mengemban tugas negara, dalam melayani masyarakat, bangsa, dan negara. Tugas Saudara-saudara tidak mudah, tidak mudah, menjaga stabilitas keamanan negara, menjaga tegaknya NKRI, meneruskan tongkat estafet kepemimpinan bangsa, dan Saudara-saudara akan menghadapi situasi yang sangat berbeda. Dunia mengalami perubahan yang sangat cepat, disrupsi teknologi yang sangat pesat, geopolitik yang sangat dinamis saat ini, yang harus disikapi secara tepat dan cepat.
Dunia kemiliteran dan kepolisian juga berubah cepat. Kita tidak boleh ketinggalan. Amati terus perkembangan teknologi, siapkan diri terhadap ancaman yang juga menggunakan teknologi, agar kita mampu menjalankan tugas dengan baik. Oleh karena itu, saya minta kepada Saudara-saudara untuk terus belajar, menempa kemampuan dan keahlian, menguasai pengetahuan dan teknologi, dan terus berinovasi.
Para Perwira Muda TNI dan Polri yang saya banggakan,
Siapkan diri Anda sebagai teladan masyarakat, menjaga integritas, menjunjung tinggi etika dan nilai-nilai keprajuritan, selalu di depan membantu masyarakat luas. TNI dan Polri harus terus meningkatkan sinergitas, meningkatkan komunikasi dan interaksi, sering bekerja sama untuk memecahkan masalah-masalah bersama.
Kepada para orang tua yang hadir di sini, saya ikut berbahagia sebagaimana yang Bapak-Ibu semua rasakan. Saya ikut bangga terhadap prestasi putra-putri Bapak-Ibu, mereka bukan hanya kebanggaan Bapak-Ibu sekalian, mereka adalah juga kebanggaan bangsa Indonesia. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada para pimpinan TNI dan Polri, para pendidik, pelatih, dan pengasuh jajaran akademi TNI dan Lemdiklat Polri atas dedikasinya dalam mendidik para perwira perkasa yang pemberani dan berkarakter.
Sekali lagi, saya mengucapkan selamat bertugas kepada para kesatria muda, selamat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab. Jadilah aparat yang tegak lurus pada konstitusi dan aturan. Buatlah orang tuamu bangga. Buatlah bangsamu bangga. Kehormatan bangsa dan negara kini di pundak kalian semuanya, jaga, rawat, dan harumkan.
Terima kasih.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.