
Rapat Terbatas melalui Video Conference mengenai Kebijakan Ujian Nasional Tahun 2020, 24 Maret 2020, di Istana Merdeka, Provinsi DKI Jakarta
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Yang saya hormati Bapak Wakil Presiden, Bapak-Ibu Menteri yang hadir. Rapat Terbatas siang hari ini akan dibahas mengenai Kebijakan Ujian Nasional untuk tahun 2020. Kita tahu COVID-19 sangat mengganggu proses pendidikan di tanah air dan kita juga telah melakukan kebijakan belajar dari rumah untuk mencegah penyebaran COVID-19.