Makan Siang Bareng Komunitas Mandiri, Presiden Jokowi Dengar Masukan Penggunaan Dana Desa

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 21 Desember 2015
Kategori: Berita
Dibaca: 23.633 Kali
Presiden Jokowi didampingi sejumlah menteri makan siang bersama Komunitas Desa Mandiri Qoriyah Thoyyibah Salatiga, di Istana Negara, Jakarta, Senin (21/12) siang

Presiden Jokowi didampingi sejumlah menteri makan siang bersama Komunitas Desa Mandiri Qoriyah Thoyyibah Salatiga, di Istana Negara, Jakarta, Senin (21/12) siang

Sebelum melantik melantik pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi  (KPK), Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi sejumlah menteri  makan siang bersama Komunitas Desa Mandiri Qoriyah Thoyyibah Salatiga, sebelum melantik pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi  (KPK), di Istana Negara, Jakarta, Senin (21/12) siang.

Ada 28 orang dari Komunitas Desa Mandiri Qoriyah Thoyyibah Salatiga yang hadir dalam acara makan siang bersama Presiden Jokowi itu.  Mereka duduk melingkar di ruang makan yang terdapat di bagian belakang Istana Negara. Sebelum makan siang, sambil menunggu kehadiran Presiden, mereka berbincang-bincang dengan Kepala Staf Presiden Teten Marzuki.

Dalam kesempatan makan siang bersama itu, Presiden Jokowi  mendengar masukan dari komunitas desa mandiri mengenai penggunaan dana desa dan produk olahan pertanian. Diharapkan pengelolaan dana desa bisa digunakan untuk usaha produksi melalui gerakaan usaha produksi kolektif yang diatur secara resmi dengan peraturan daerah.

Mendampingi Presiden Jokowi dalam kesempatan itu adalah Kepala Staf Presiden Teten Marzuki, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, dan Menteri Desa, Pembangunan daerah Tertinggal Marwan Jafar. (FID/JAY/ES)

 

Berita Terbaru