Meninjau Kawasan Cagar Budaya Muaro Jambi, di Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi, 7 April 2022

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 7 April 2022
Kategori: Keterangan Pers
Dibaca: 1.190 Kali

Bismillahirrahmanirrahim.

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Siang hari ini saya berkunjung ke Kawasan Cagar Budaya di Muaro Jambi, Provinsi Jambi. Kalau kita melihat, begitu kita masuk yang ada adalah tumpukan-tumpukan bata yang sudah lebih dari 1.000 tahun, karena ini abad ke-7, menunjukkan bahwa saat itu teknologi sudah ada. Tanpa semen, tapi bangunan bisa didirikan.

Dan ini adalah pusat pendidikan pada abad ke-7, termasuk yang terbesar di Asia. Bukan hanya yang berkaitan dengan teologi, tetapi di Kawasan Cagar Budaya Muaro Jambi ini juga dulunya menjadi pusat pendidikan bagi kedokteran dan obat-obatan, kemudian filsafat, kemudian arsitektur dan seni, dan yang lain-lainnya. Artinya apa? Peradaban kita saat itu sudah menginternasional dan terbuka.

Inilah sejarah yang perlu kita lestarikan agar jejak-jejak peradaban kita di bidang pendidikan utamanya, bisa kita ketahui.

Saya rasa itu yang bisa saya sampaikan. Dan ini, tahun ini akan dimulai lagi mengangkat beberapa titik-titik yang sudah akan segera dikerjakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Kita harapkan akan semakin menunjukkan betapa sangat besarnya Kawasan Cagar Budaya Muaro Jambi ini, kurang lebih 3.980 hektare diperkirakan kawasan ini, yang dilingkari oleh sebuah kanal besar yang nanti juga akan diangkat dan diperlihatkan, diperbaiki, direstorasi.

Saya rasa itu yang bisa saya sampaikan. Terima kasih.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Keterangan Pers Terbaru