Menteri PPPA: Peringatan Hari Ibu 2019 Titik Awal Gerakan Percepatan Pemberdayaan Perempuan

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 23 Desember 2019
Kategori: Berita
Dibaca: 607 Kali

Menteri PPPA Gusti Ayu Bintang Darmawanti menjadi Inspektur Upacara pada Peringatan Hari Ibu ke-91, di halaman Kemensetneg, Jakarta, Senin (23/12) pagi. (Foto: Rahmat/Humas)

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Gusti Ayu Bintang Darmawanti mengatakan, perempuan Indonesia masa kini adalah perempuan yang dituntut untuk sadar dan aktif untuk meraih akses dan kesempatan yang sama dengan lak—laki dalam berbagai bidang pembangunan.

Oleh karenanya, Peringatan Hari Ibu diharapkan sebagai momen penting untuk mendorong semua pemangku kepentingan, guna memberikan perhatian, pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan.

“Pada akhirnya memberikan keyakinan yang besar buat perempuan, agar mampu meningkatkan kualitas hidupnya serta mengembangkan segala potensi dan kemampuan sebagai motor penggerak sekaligus agen perubahan,” kata Darmawanti saat memberikan sambutan pada Upacara Peringatan Hari Ibu ke-91, di Halaman Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Senin (23/12) pagi.

Untuk itu, menurut Menteri PPPA, Peringatan Hari Ibu ke-91 tahun 2019 adalah titik awal gerakan percepatan pemberdayaan perempuan di berbagai bidang pembangunan, dan memberikan perlindungan bagi perempuan, untuk mewujudkan arahan Presiden.

Karena itu, lanjut Menteri PPPA, tema utama yang diangkat dalam PHI yang ke-91 ini adalah “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”.

“Ini memang hanya terdiri dari empat kata, tapi mengandung sejuta makna,” tegas Menteri PPPA seraya menambahkan, mengatasi berbagai tantangan tersebut diperlukan pelibatan semua unsur masyarakat dan multi stakeholder, termasuk peran laki-laki dalam kampanye-kampanye yang mendukung pencegahan kekerasan dan pencapaian kesetaraan gender.

Pada kesempatan peringatan Hari Ibu ke-91 itu, Menteri PPPA Gusti Ayu Bintang Darmawanti mengajak semua perempuan untuk terus maju, mampu menjadi sosok yang mandiri, kreatif, inovatif, percaya diri, dan tentunya bersama laki-laki menjadi kekuatan yang besar, yang memastikan terwujudnya Sumber Daya Manusia Unggul dan Berdaya Saing untuk Indonesia Maju.

“Selamat Hari Ibu yang ke-91, bagi kita semua. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa selalu melindungi semua langkah dan perjuangan membangun bangsa dan negara tercinta, Indonesia,” pungkas Menteri PPPA.

Upacara Peringatan Hari Ibu ke-91 itu diikuti oleh pejabat dan pegawai Kementerian Sekretariat Negara dan Sekretariat Kabinet. Tampak hadir Deputi Bidang Kemaritiman Sekretariat Kabinet Agustina Murbaningsih. (AIS/RAH/ES)

Berita Terbaru