Pengantar Presiden Joko Widodo dalam Rapat Terbatas Mengenai Evaluasi Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional dan Program Prioritas di Provinsi Jawa Barat, Selasa, 2 Mei 2017, di Kantor Presiden

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 2 Mei 2017
Kategori: Transkrip Pidato
Dibaca: 6.802 Kali
Logo-Pidato2-8-1Bismillahirrahmanirrahim,
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Selamat sore,
Salam sejahtera bagi kita semuanya,
Sebagai salah satu daerah penyangga ibu kota DKI Jakarta, provinsi Jawa Barat memiliki posisi yang sangat strategis. Memiliki keterkaitan ekonomi yang kuat,  bukan saja keterkaitan dalam penyediaan bahan baku dan tenaga kerja, tapi juga keterkaitan dalam penyediaan pelayanan dan fasilitas publik, khususnya transportasi dan pemukiman. Juga dalam menampung luberan investasi di sektor industri pengolahan dan industri jasa yang tidak mungkin lagi dilakukan oleh DKI Jakarta.

Keterkaitan ekonomi antara dua provinsi ini perlu disiapkan dengan baik, membutuhkan konektivitas, membutuhkan integrasi, membutuhkan sinergi yang lebih kuat lagi antara DKI dan provinsi Jawa Barat.
Dengan pertumbuhan ekonomi yang mencapai angka 5, 67 persen pada tahun 2016, provinsi Jawa Barat harus mampu tumbuh lebih tinggi lagi, sehingga mampu membuka lebih banyak lapangan kerja baru bagi angkatan kerja yang selama ini masih menganggur.
Karena data yang saya peroleh menunjukkan peningkatan jumlah pengangguran terbuka pada tahun 2016 sebesar 8,89 persen, sedikit mengalami peningkatan dari 8,72 persen di tahun 2015.
Dan saya minta Gubernur,
Selamat sore Pak Gub,
Saya minta Gubernur maupun pemerintah daerah bisa lebih pro aktif, terus bersinergi dengan pemerintah pusat untuk menyelesaikan masalah-masalah yang masih dihadapi di lapangan, seperti pembebasan lahan, di RTRW maupun mengantisipasi dari setiap dampak proses pembangunan, terutama pembangunan infrastruktur yang ada di provinsi Jawa Barat.
Karena saya yakin pembangunan infrastuktur ini akan menjadi sebuah pondasi bagi pergerakan ekonomi yang lebih cepat dan lebih merata di Jawa Barat.
Demikian yang bisa saya sampaikan sebagai pengantar sore hari ini. Saya persilakan Gubernur Jawa Barat untuk menyampaikan.
Transkrip Pidato Terbaru