Penyampaian Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester (IHPS) I Tahun 2019 dan Penyerahan Hasil Pemeriksaan (LHP) Periode Semester I Tahun 2019, 19 September 2019, di Istana Merdeka, Provinsi DKI Jakarta
Oleh Humas    
Dipublikasikan pada 19 September 2019
Kategori: Sambutan
Dibaca: 611 Kali
Pertama-tama, saya ingin mengucapkan terima kasih dan menyampaikan penghargaan apresiasi kepada Bapak Ketua dan seluruh Pimpinan BPK yang selama lima tahun ini telah bekerja sama dengan pemerintah dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan, tata kelola keuangan yang transparan dan akuntabel.
Dan pada hari ini akan ada penyampaian IHPS Semester I/2019 dan penyampaikan LHP Semester I/2019. Saya melihat ini adalah laporan capaian kinerja yang terakhir dari Bapak Ketua, Pimpinan, Anggota BPK periode 2014-2019.
Dan pada kesempatan yang baik ini saya ingin mendengar secara langsung dari Pak Ketua dan Pimpinan BPK mengenai temuan-temuan baik di pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan BUMN.
Saya rasa itu, Pak Ketua. Silakan.