Peresmian Bendung Kamijoro, 31 Desember 2019, di Desa Tuksono, Kecamatan Sentolo, Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 31 Desember 2019
Kategori: Keterangan Pers
Dibaca: 684 Kali

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Ya, ini saya kira yang paling penting, Bendung Kamijoro sudah diselesaikan. Bisa mengairi 2.370 hektare sawah di sekitar bendungan ini, dan juga yang paling penting juga bisa menyuplai air baku bagi Bandara Internasional Yogya, Kabupaten Bantul, Kabupaten Kulon Progo, dan nanti sebagian mungkin bisa masuk ke Yogya. Yang penting itu.

Yang kedua, juga ini juga menjadi tempat destinasi wisata di hari-hari libur. Saya kira memberikan juga dampak ekonomi pada masyarakat sekitar. Ini baik sekali.

Wartawan
Tadi sudah menyapa warga, bagaimana antusiasme mereka, Pak? Ini kan juga jadi salah satu tempat wisata, Pak.

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Ya, senang lah. Mereka kan juga libur, sambil wisata, dan…, ya ini bendungan yang sangat baik.

Wartawan
Pak, tugas pemerintah daerah setelah diresmikan bendungan ini seperti apa, Pak?

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Ya, ini terus merawat, menjaga. Pemerintah daerah merawat, menjaga agar bendungan ini, terutama yang berkaitan dengan sedimentasi. Ini terus dikeruk, diperbaiki kedalamannya, sehingga level air itu selalu terjaga dengan baik.

Wartawan
Pak, berarti ini peresmian terakhir sebelum tutup tahun Pak ya?

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Ya, untuk bendungan. Meskipun yang akan selesai juga masih banyak.

Wartawan
Pak, buat libur malam tahun baru sendiri, dirayakan di mana Pak? Di sini atau…

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Enggak, enggak merayakan.

Wartawan
Cuma… Mau menyapa warga enggak, Pak, di Yogya? Untuk malam tahun baru nanti, mau menyapa warga atau…

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Ya pas di Yogya saja, ini kan karena pas meresmikan bendungan. Ya sudah lah, sekalian.

Wartawan
Ada alasan khusus Pak memilih Yogya?

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Karena di Yogya ada Ngarsa Dalem.

Wartawan
Istimewa berarti ya, Pak?

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Iya. Istimewanya di situ.

Wartawan
Terkait ini Pak, meresmikan Bandara NYIA kapan Pak?

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Ya kalau nanti selesai lah. Enggak usah dikejar-kejar, yang penting sekarang sudah, sebagian sudah bisa operasi di sana. Pesawat naik-turun juga sudah ada. Paling penting itu. Tapi nanti kan masih ini masih menunggu kan, menunggu  selesai seratus persen, kemudian pembebasan lahan alhamdulillah, untuk keretanya juga sudah 100 persen selesai, tinggal proses konstruksi sehingga kita harapkan ya secepatnya. Tapi saya enggak memberikan batas waktu. Saya kira mungkin pertengahan lah, insyaallah, sudah selesai semua.

Wartawan
Pak harapan tahun 2020 Pak untuk Indonesia, Pak?

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Lebih baik.

Wartawan
Terima kasih, Pak.

Keterangan Pers Terbaru