Peresmian Jalan Tol Pekanbaru-Dumai (Secara Virtual), 25 September 2020, di Istana Kepresidenan Bogor, Provinsi Jawa Barat
Bismillahirrahmanirrahim.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Selamat siang,
Salam sejahtera bagi kita semuanya.
Yang saya hormati para Menteri Kabinet Indonesia Maju beserta Kepala Staf Kepresidenan;
Yang saya hormati Anggota Komisi V DPR RI;
Yang saya hormati Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Riau, beserta Ketua DPRD serta Forkopimda, Wali Kota, dan para Bupati yang hadir;
Yang saya hormati Direktur Utama PT Hutama Karya;
Hadirin dan Undangan yang berbahagia.
Alhamdulillahirabbil’alamin, pembangunan jalan tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131,5 kilometer dengan biaya Rp12,18 triliun telah rampung dan telah selesai, dapat dioperasikan secara penuh, dan sudah bisa dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan produktif, baik untuk masyarakat Riau maupun juga untuk masyarakat yang melintasi Pulau Sumatra. Jalan tol ini merupakan bagian dari jalan tol Trans-Sumatra sepanjang 2.878 kilometer yang membentang dari Lampung hingga Aceh sebagai koridor utama.
Hadirin yang saya hormati,
Ini akan meningkatkan konektivitas antara Ibu Kota Provinsi Riau dengan Kota Dumai sebagai kota pelabuhan dengan industri perminyakan dan agribisnis yang maju, seperti tadi disampaikan oleh Gubernur Riau. Juga kawasan industri dan perkebunan lainnya. Jalan tol ini juga memperpendek jarak tempuh Kota Pekanbaru- Dumai, dari sebelumnya 200 kilometer jika lewat jalan nasional menjadi hanya 131 kilometer jika ditempuh melalui jalan tol ini. Dengan kondisi ini, truk-truk pengangkut sawit, pengangkut minyak, angkutan logistik, angkutan penumpang akan lebih efisien dari segi waktu maupun segi biaya.
Saya mendapatkan laporan bahwa keberadaan jalan tol ini sudah mengundang minat investasi untuk mengembangkan usaha di sekitar jalur tol ini, seperti membangun kawasan industri yang ini akan membuka lapangan pekerjaan, mengembangkan perumahan juga akan membuka lapangan pekerjaan, kemudian mengembangkan fasilitas pariwisata yang ini juga akan membuka lapangan pekerjaan. Tumbuhnya sentra-sentra ekonomi baru ini tentu akan meningkatkan aktivitas perekonomian wilayah dan sekali lagi membuka lapangan kerja yang lebih banyak lagi bagi anak-anak muda kita. Minat investor untuk ikut mendukung pengembangan daerah seperti ini harus direspons dengan cepat, sehingga pemerintah daerah dan masyarakat bisa mendapatkan manfaat yang lebih banyak dari keberadaan infrastruktur yang dibangun oleh pemerintah.
Hadirin yang berbahagia,
Saya titip kepada pemerintah daerah dan warga masyarakat Pekanbaru-Dumai agar memanfaatkan infrastruktur ini sebaik-baiknya. Jadikan modal untuk mengembangkan lebih banyak lagi peluang-peluang usaha dan juga sarana untuk meningkatkan pemerataan kesejahteraan masyarakat.
Saya rasa itu yang bisa saya sampaikan pada kesempatan yang berbahagia ini. Dan dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, saya resmikan jalan tol Pekanbaru- Dumai hari ini.
Terima kasih.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.