Pertemuan Bilateral Indonesia – Papua Nugini di Ruang Bilateral, Istana Kepresidenan Bogor, Provinsi Jawa Barat, 15 Juli 2024
Oleh Humas    
Dipublikasikan pada 15 Juli 2024
Kategori: Sambutan
Dibaca: 500 Kali
Sambutan Presiden Joko Widodo pada Pertemuan Bilateral Indonesia – Papua Nugini, 15 Juli 2024
Yang Mulia Perdana Menteri [James] Marape,
Selamat datang kembali di Indonesia. Dan izinkan saya sekali lagi menyampaikan dukacita yang mendalam atas musibah tanah longsor di Provinsi Enga di PNG. Dan Indonesia minggu yang lalu telah mengirimkan bantuan kemanusiaan yang telah tiba tanggal 9 Juli yang lalu, semoga dapat meringankan beban saudara-saudara kita di PNG.