Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Jamu Makan Malam Pemimpin dan Delegasi G20

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 15 November 2022
Kategori: Berita
Dibaca: 1.836 Kali

Presiden Jokowi memberikan sambutan pada acara jamuan santap malam KTT G20, di Garuda Wisnu Kencana Cultural Park, Bali, Selasa (15/11/2022). (Sumber: Tangkapan Layar) Joko

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Jokowi menjamu makan malam para pemimpin G20 dan organisasi internasional, Selasa (15/11/2022). Acara bertajuk “Welcoming Dinner & Cultural Performance G20 Indonesia” yang digelar di Garuda Wisnu Kencana Cultural Park ini para undangan disuguhi berbagai atraksi dan penampilan budaya.

Presiden Jokowi dan Ibu Negara yang terlihat mengenakan pakaian adat Bali tiba di lokasi acara sekitar pukul 19.00 WITA.

Selanjutnya para tamu undangan pun mulai berdatangan dan disambut oleh Presiden dan Ibu Iriana Jokowi yang diiringi dengan sesi foto berlatar Patung Garuda Wisnu Kencana.

“Para pemimpin negara-negara G20, undangan, organisasi internasional, hadirin sekalian, terima kasih atas kehadirannya di Garuda Wisnu Kencana,” ucap Presiden memulai jamuan santap malam.

Presiden menjelaskan, Patung Garuda Wisnu Kencana melambangkan cinta, tanggung jawab, keberanian, dan pengabdian.

“Dalam mitologi Bali, patung ini menggambarkan cinta, tanggung jawab, keberanian, dan pengabdian. Ini adalah tugas kita terhadap dunia dan kemanusiaan,” ucap Presiden Jokowi.

Mengakhiri sambutannya, Presiden Jokowi mempersilakan para tamu undangan untuk menyantap hidangan yang telah disiapkan.

“Silakan menikmati hidangan yang telah kami siapkan untuk Anda. Saya harap tidak terlalu pedas untuk Yang Mulia,” pungkas Presiden.

Turut hadir dalam jamuan makan malam ini Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Wakil Presiden ke-6 RI Try Sutrisno, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla, serta Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Puan Maharani. (TGH/UN)

Berita Terbaru