Saat Serahkan Bantuan di Gresik, Presiden Ucapkan Selamat kepada 5.190 Guru Bersertifikat

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 8 Maret 2018
Kategori: Berita
Dibaca: 14.472 Kali
Presiden Jokowi saat menyerahkan bantuan sosial di GOR Tri Dharma PT Petrokimia Gresik, Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur, Kamis (8/3). (Foto: Humas/Oji).

Presiden Jokowi saat menyerahkan bantuan sosial di GOR Tri Dharma PT Petrokimia Gresik, Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur, Kamis (8/3). (Foto: Humas/Oji).

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan selamat kepada 5.190 guru se-kabupaten Gresik yang telah menerima sertifikat. “Selamat kepada Bapak/Ibu semuanya yang telah menjadi guru bersertifikasi,” tutur Presiden Jokowi kepada 502 guru yang hadir.

Hal tersebut disampaikan Presiden saat menyerahkan Kartu Indonesia Pintar (KIP), Program Keluarga Harapan (PKH) serta Bantuan Sosial Pangan Rastra di GOR Tri Dharma PT Petrokimia Gresik, Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur, Kamis (8/3) pagi.

Lebih lanjut, Presiden menyampaikan kalau sudah bersertifikat, para guru tersebut akan mendapat tunjangan.

Hal lain yang disampaikan Presiden yakni bahwa Indonesia negara besar dengan penduduk sebanyak 268 juta jiwa.

Dari 268 juta itu, Presiden sampaikan bahwa semua sukunya berbeda-beda karena terdiri dari 714 suku dan jumlah bahasa daerah sebanyak 1.100. “Inilah keragaman, kemajemukan negara kita Indonesia,” ujar Presiden.

Untuk itu, Presiden menitipkan persaudaraan, persatuan, dan kesatuan dijaga karena semua adalah saudara sebangsa setanah air. “Meskipun berbeda-beda kita itu saudara sebangsa setanah air,” tegas Presiden.

Sementara itu, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy menyampaikan bahwa Kartu Indonesia Pintar (KIP) di Provinsi Jawa Timur diberikan kepada 2.190.153 siswa penerima. Untuk kabupaten Gresik, lanjut Mendikbud, terdapat 36.190 siswa, sementara yang hadir mewakili sebanyak 1.170 siswa.

“Penerima PKH untuk seluruh Jatim sebanyak 1.796.090 penerima manfaat. Untuk wilayah Gresik sebanyak 53.390 penerima manfaat dan yang hadir mewakili sebanyak 1.043 penerima manfaat,” tambah Mendikbud.

Untuk bantuan pangan beras sejahtera (rastra), lanjut Mendikbud, diberikan kepada 2.819.765 penerima Bantuan Pangan Non tunai (BPNT), dan penerima bantuan rastra Gresik ada 85.526 keluarga.

Sebagai informasi, penyerahan secara simbolis diberikan terhadap 12 penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP), Program Keluarga Harapan (PKH) serta Bantuan Sosial Pangan Rastra.

Selain Ibu Negara Iriana, turut mendampingi Presiden dalam acara tersebut diantaranya Mensesneg Pratikno, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Sosial Idrus Marham, Gubernur Jawa Timur Soekarwo, dan Bupati Gresik Sambari Halim Radianto. (FID/OJI/EN)

Berita Terbaru