Sambutan Presiden Republik Indonesia pada Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 10 Desember 2024
Kategori: Transkrip Pidato
Dibaca: 320 Kali

Sambutan Presiden Republik Indonesia
pada Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah
di Gedung Sasana Bhakti Praja Kantor Pusat Kemendagri, Provinsi Jakarta,
Senin, 9 Desember 2024

Saya minta mekanisme ini dilanjutkan. Mendagri teruskan ini. Saya juga ucapkan terima kasih kepada semua pihak lintas kementerian di tingkat pusat dan juga di daerah. Terima kasih saya, penghargaan saya. Saya kira suatu saat ini akan menjadi studi kasus, banyak negara akan belajar ke kita.

Selain kita teruskan mekanisme ini, dan ini sesuatu yang luar biasa, yang baik. Saya sendiri menganggap bahwa ini mau sesuatu yang sangat positif. Tetapi kunci dari pada kelanjutan dari pada masa depan kita, kuncinya sekali lagi adalah swasembada. Swasembada pangan dalam arti yang luas dan dalam arti yang menyeluruh. Dari dulu kita diajarkan tiap desa harus punya lumbung pangan, tiap desa. Jadi inilah strategi besar kita.

Tetapi secara keseluruhan, sebetulnya inflasi kita yang dalam kondisi sekarang saya kira sudah cukup bersyukur kita. Di bawah 3% inflasi, saya kira sudah sesuatu yang prestasi. Dan saya katakan di sini, kita harus waspada, karena kalau kita tidak kompak, tidak rukun, nah, itulah yang dikehendaki pihak lain. Indonesia terlalu kuat, Indonesia terlalu kaya, Indonesia terlalu besar, selalu ingin dirusak, ya.

Swasembada pangan, swasembada energi, kunci pengendalian inflasi terobosan semacam ini juga sesuatu yang sangat bermanfaat. Saya kira itu yang ingin saya sampaikan sementara itu. Terima kasih Mendagri, semua menteri yang hadir, Panglima TNI, Jaksa Agung, semua yang hadir.

Laksanakan, teruskan. Kita bersyukur inflasi terkendali, kita jaga terus, tapi kuncinya nanti adalah produksi, ya. Saya optimis. Jadi kita buktikan kalau kita tanggap dan kita mendekati masalah dengan tanggung jawab, saya kira kita bisa atasi.

Saya ucapkan terima kasih. Ya, ini suatu gerakan luar biasa. Kita terintegrasi. Terima kasih. Selesai. Terima kasih, Mendagri. Saya minta izin karena saya mau ke Bali.

Transkrip Pidato Terbaru