Seskab Ikuti Pencanangan Pembangunan Bandara Baru Kediri

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 15 April 2020
Kategori: Berita
Dibaca: 1.165 Kali

Seskab saat mengikuti rapat pencanangan Bandara Baru Kediri, Rabu (15/4). (Foto: Humas: Jay).

Sekretaris Kabinet (Seskab), Pramono Anung, mengikuti Rapat mengenai Pencanangan Pembangunan Bandar Udara (bandara) Baru Kediri melalui konferensi video dari Ruang Rapat Seskab, Provinsi DKI Jakarta, Rabu (15/4).

Pada kesempatan itu, Seskab menyampaikan rasa bahagia karena lahir dan besar di Kediri.

“Saya menginisiasi pembangunan bandara di Kediri bersama-sama dengan Pak Sutrisno, suami dari Bupati Kediri yang sekarang, tetapi belum berhasil. Dan Alhamdulillah PT. Gudang Garam Tbk. kemudian menginisiasi,” ujar Seskab.

Menurut Seskab, ini akan menjadi bandara yang pertama yang dibangun oleh swasta yang ada di Republik Indonesia dan berharap bandara ini akan segera terwujudkan.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menyatakan bahwa tujuan pemerintah provinsi saat ini membangun kesetaraan perlakuan dan pemerataan penyejahteraan bagi masyarakat Jawa Timur bagian utara dan selatan.

“Masyarakat Jawa Timur bagian utara relatif sudah maju, masyarakat Jawa Timur bagian selatan membutuhkan sangat banyak akses untuk bisa mendorong kesetaraan kemajuan,” kata Gubernur.

Lebih lanjut, Gubernur Jatim menyebutkan bahwa akses transportasi dan seluruh koneksitas yang akan terbangun melalui bandara udara di Kediri, yang akan membuka koneksitas diantara titik-titik sektor agro dan sektor maritim di Jawa Timur bagian selatan.

“Oleh karena itu kami berharap bahwa proses pembangunan bandara udara Kediri ini akan berseiring dengan PSN, Program Strategis Nasional, di selingkar Wilis dan jalur lingkar Selatan,” ujarnya.

Ketika akses itu terbangun, menurut Gubernur Jatim, sektor agro akan bisa kita tingkatkan secara kuantitatif maupun kualitatif dan sektor maritim luar biasa.

“Oleh karena itu kami berharap bahwa pada saat proses pencanangan pembangunan ini akan dilakukan pada siang hari ini, maka kami mohon kepada PT. Gudang Garam juga akan melakukan vocational training,” tambahnya.

Sebagaimana disampaikan Gubernur Jawa Timur, Seskab menyampaikan bahwa adanya bandara ini akan benar-benar membuka isolasi daerah selatan.

“Dalam kesempatan ini secara khusus, secara khusus umumnya terbuka, saya meminta kepada bapak Menteri PUPR untuk mewujudkan membangun jalan tol dari Kertosono sampai Tulungagung. Saya yakin Ibu Gubernur pasti setuju,” imbuh Seskab.

Pada acara ini turut pula hadir Menko Marves Luhut B. Pandjaitan, Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Bupati Kediri Haryanti Sutrisno, Wali Kota KediriĀ  Abdulllah Abu Bakar, dan Direksi PT. Gudang Garam Tbk. (HIM/EN)

Berita Terbaru