Seskab: Mudah-mudahan Kediri Segera Punya Bandara

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 15 Mei 2017
Kategori: Berita
Dibaca: 21.637 Kali
Seskab disambut oleh Bupati Kediri saat melakukan kunjungan kerja di Kediri, Jawa Timur, Senin (15/5). (Foto: Humas/Oji)

Seskab disambut oleh Bupati Kediri saat melakukan kunjungan kerja di Kediri, Jawa Timur, Senin (15/5). (Foto: Humas/Oji)

Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung tidak bisa menyembunyikan kebahagiaannya saat bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono melakukan peletakan batu pertama atau groundbreaking pembangunan Jembatan Ngadiluwih, di Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Senin (15/5) siang.

“Ini adalah keinginan lama saya dengan Pak Kris untuk bisa membangun jembatan yang bisa menghubungkan barat dan timur sungai,” kata Pramono dalam sambutannya pada acara tersebut.
Tetapi, lanjut Pramono, kalau Menteri PUPR bersama Sekretaris Kabinet datang hanya untuk groundbreaking jembatan, ini terlalu kecil.

“Jadi saya mau ajak Pak Menteri PUPR untuk ke kota, itu ada yang mangkrak kita perbaiki di kota. Jadi nanti kita lihat, kebetulan ada Kepala Balai Besar, kalau tidak bisa menyelesaikan yang di tengah kota kebangetan itu. Nanti urusan hukumnya kita selesaikan,” kata Pramono yang disambut tepuk tangan hadirin.

Seskab juga menyampaikan, bagi warga Kediri, Blitar, Tulungagung, kemudian Trenggalek, Kertosono, Jombang, kalau ke Jakarta, mau kemana-mana itu jauh sekali. Apalagi jalan ke Surabaya itu 4 jam.

Karena itu, Seskab Pramono Anung berharap mudah-mudahan dengan dukungan Menteri PUPR, Kediri ini, daerah ini segera punya bandara baru.

“Sekarang sedang dalam proses, tempatnya dimana saya enggak sebutkan nanti banyak yang berbondong-bondong jadi makelar tanah,” ungkap Pramono seraya menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Kediri, dan berharap mudah-mudahan jembatan ini bermanfaat.

“Mudah-mudahan tempat ini bisa berkembang dengan baik dan juga bermanfaat bagi masyarakat, karena di barat sungai aktivitas ekonomi, kami yakin akan bisa menjadi lebih baik,” pungkas Seskab.

Tampak hadir dalam acara tersebut Bupati Kediri Hj. Haryanti Sutrisno, Wakil Bupati Kediri, Kapolresta Kediri, Dirjen Bina Marga KemenPUPR, Kepala BBPJN VIII Surabaya (Jawa Timur – Bali), Ir I Ketut Darmawahana, dan sejumlah pejabat daerah lainnya. (DNA/OJI/ES)

Berita Terbaru