
Jelang Natal dan Tahun Baru, Menhub Cek Kesiapan ‘Rest Area’ Tol Trans Jawa
Masih dalam rangka Angkutan Natal dan Tahun Baru, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Sabtu (29/12), mengunjungi Rest Area KM 207 (A) yang terletak di Tol Palimanan – Kanci, Kota Cirebon. Pada kesempatan tersebut, Menhub juga memperkenalkan Peta Kuliner Trans Jawa yang diluncurkan oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Darat pada 22 Desember lalu.