
Kemendagri: Jumlah Ormas di Indonesia Ada 344.039
Tahukah Anda berapa jumlah organisasi kemasyarakatan (Ormas) di Indonesia? Jangan kaget, jika menurut data pada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sampai Juli kemarin, jumlahnya mencapai 344.039 organisasi. Itu yang terdata, kata Direktur Ormas Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri, La Ode Ahmad Fidani, sebagaimana dikutip situs Kemendagri, hari Senin (30/10) ini.