
Rapat Terbatas melalui Video Conference mengenai Laporan Tim Gugus Tugas COVID-19, 30 Maret 2020, di Istana Kepresidenan Bogor, Provinsi Jawa Barat
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat siang dan salam sejahtera untuk kita semuanya. Siang hari ini Rapat Terbatas kedua, saya ingin mendapatkan dan mendengarkan laporan dari Tim Gugus Tugas COVID-19. Tapi sebelumnya saya ingin menekankan beberapa hal. Yang pertama, perlindungan tenaga kesehatan kemudian penyediaan obat serta alat-alat kesehatan betul-betul harus menjadi prioritas yang utama. Pastikan bahwa seluruh […]