Klaim Bisa Cek Data, Mendagri Tegaskan Situs Cek KTP Bukan Buatan Kemendagri
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo menegaskan bahwa situs cek KTP elektronik yang saat ini sedang marak, bukanlah situs resmi buatan pemerintah. “Kemendagri tidak pernah membuat situs tersebut, saat ini kami bersama Kemkominfo sedang menyelidiki hal tersebut,” kata Tjahjo, di Jakarta, Sabtu (27/8).