
Bertemu Chief Executive Hong Kong, Presiden Jokowi Bahas Perlindungan Buruh Migran Indonesia
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Chief Executive Hong Kong Leung Chun-Ying guna membicarakan masalah perlindungan tenaga buruh migran Indonesia (BMI) di Hong Kong. Dalam pertemuan yang berlangsung di Drawing Room Government House Hong Kong, Senin (1/5) itu, telah ditandatangani pula nota kesepahaman bersama terkait upaya perlindungan BMI yang bekerja di Hong Kong.